Eiger, Merk Tas Favorit Para Pecinta Alam

Eiger, Merk Tas Mana Sih?

Sebelum membahas mengenai cara mencuci tas Eiger apakah kamu tahu brand Eiger dan merk dari negara mana? Mendengar nama tas Eiger mungkin yang terlintas di telinga adalah brand luar negeri bukan? Jika dilihat dari namanya memang terdengar seperti merk luar negeri karena memang namanya sendiri diambil dari nama sebuah gunung di Swiss. Namun meskipun begitu, Eiger ini sebenarnya merupakan merk lokal alias produk asli Indonesia.

Awalnya Eiger hanyalah sebuah usaha kecil yang dibuka di Cihampelas, Bandung. Owner dari Eiger ini hanya memasarkan dikalangan para pecinta alam saja. Namun seiring dengan perkembangannya, Eiger mulai diminati oleh semua kalangan termasuk para kawula muda yang menggunakan tas Eiger untuk kuliah maupun sekedar hangout.

Bahkan kini Eiger ini produknya sudah dikenal hingga mancanegara sebagai salah satu merk tas yang sangat cocok untuk para petualang dan pecinta alam. Modelnya pun juga sangat beragam  mulai dari ransel, selempang hingga waist bag. Dengan banyaknya model tas yang dikeluarkan, maka tentunya akan semakin memanjakan para pecinta Eiger untuk memilih jenis dan model tas sesuai dengan selera maupun kebutuhannya.

Apalagi brand Eiger ini ternyata tak hanya memproduksi tas saja, melainkan juga beberapa produk lain skamul, sepatu, perlengkapan camping maupun aksesoris untuk melengkapi keperluan aktifitas outdoor lainnya. Sangat lengkap bukan? Dengan adanya Eiger maka kamu tak perlu lagi takut kekurangan peralatan untuk aktivitas outdoor karena segala keperluanmu sudah disediakan oleh Eiger.

Jika kebetulan kamu adalah pecinta tas Eiger, tentunya kamu harus tahu bagaimana cara mencuci tas Eiger yang tepat. Sama halnya dengan cara membersihkan tas kulit, cara mencuci tas Eiger pun penting untuk diketahui agar koleksi tas Eiger yang kamu miliki tetap awet.

Tips Membersihkan Tas Eiger

Sudah tak bisa diragukan lagi bahwa Eiger memang sangat populer dikalangan traveler, khususnya para pecinta alam. Namun apakah kamu tahu bagaimana sih caranya merawat tas Eiger agar tidak cepat rusak? Berikut ini adalah beberapa tipsnya.

  • Langkah pertama yang harus dilakukan dalam membersihkan tas Eiger adalah keluarkan seluruh isi yang ada didalamnya.
  • Balikkan tas agar semua kotoran yang ada didalam tas keluar.
  • Gunakan sikat atau vakum untuk membersihkan bagian tas yang berbahan kain.
  • Gunakan kain lap yang sudah dibasahi dengan air kemudian gosok – gosokkan ke seluruh bagian tas, terutama yang terlihat kotor.

Yang perlu diingat dalam cara mencuci tas Eiger ini adalah jangan mencuci tas Eiger dengan mesin apalagi membasahi dan merendamnya dengan air, namun cukup terapkan cara diatas saja sebagai langkah perawatan agar tas Eiger kamu awet.

Gunakan Jasa Shoes and Care untuk Mencuci Tas Eiger

Jika tidak ingin repot, cara paling mudah adalah dengan menaruh tas Eiger kamu dengan mengunjungi shoes and care terdekat di kota kamu. Dengan begitu, tas bersih dan kualitas tetap terjamin.

Postingan terbaru