3 Cara Jitu Merawat Sepatu Putih

Jakarta, Shoes and Care - Selain menjadi salah satu pilihan warna terbaik pada sepatu, penggunaan sepatu berwarna putih pun dapat melengkapi gaya fashion Anda dengan sempurna. Perlu diketahui menggunakan sepatu putih bila ingin tetap terlihat bersih perlu beberapa cara merawatnya agar tidak terlihat kusam. Dikarenakan warna putih pada sepatu bila terkena noda akan sangat terlihat jelas.

Sebelum dijelaskan cara merawat sepatu putih Anda harus mengetahui jenis material sepatu yang Anda pakai, dengan tujuan agar tidak salah dalam merawat dan menjaga sepatu putih bila terkena noda saat beraktivitas. Simak cara merawat sepatu putih berikut ini

Gunakan Sabun Cuci Sepatu

 

Mencuci dengan sabun cuci sepatu adalah langkah pertama saat sepatu Anda terkena noda. Jangan gunakan selain sabun cuci sepatu. Mencuci dengan sabun cuci sepatu merupakan cara ampuh dan tentunya aman dari kerusakan saat pengeringan sepatu itu sendiri.

Banyakanya kasus kerusakan warna bahkan material sepatu dikarenakan mencuci tidak menggunakan sabun cuci sepatu sudah menjadi masalah yang kerap kali Shoes and Care terima disaat menangani hal tersebut. Sepatu dengan material kanvas menjadi sepatu putih terbanyak yang mengalami kerusakan material atau warna.

Jadi ada baiknya gunakan sabun cuci sepatu agar tetap aman dalam proses pencucian sepatu Anda. Dalam proses pencucian sepatu tidaklah harus menggunakan banyak air untuk mencucinya. Gunakan air dan sabun cuci sepatu secukupnya kemudian sikat bagian yang terkena noda terlebih dahulu lalu sikat keseluruhan material. Pastikan saat proses pencucian jangan terburu-buru. Yang terakhir bila sudah selesai proses pencucian keringkan sepatu ditempat yang tdak langsung terpapar matahari.

Selanjutnya bila sepatu putih Anda terkena noda langsung lakukan pencucian. Mengulur waktu untuk mencuci sepatu Anda akan membuat noda semakin sulit untuk dihilangkan.

Simpan Ditempat Yang Tepat

 

Untuk merawat sepatu putih simpan sepatu Anda di tempat yang tidak terpapar matahari secara langsung. Gunakan lap kain yang berbahan lembut untuk perawatan hari-hari ketika sepatu sedang tidak digunakan dengan tujuan agar debu yang menempel pada material sepatu dapat dibersihkan dengan mudah.

Bila sepatu dibiarkan dan terlalu lama tidak dibersihkan secara berkala akan membuat noda semakin lembab dan tentunya akan menempel secara kuat pada material sepatu yang kemudian hari membuat sepatu menjadi sulit untuk dibersihkan.

Jangan Gunakan Mesin Cuci

 

Menggunakan mesin cuci sangat tidak disarankan bagi Anda yang ingin cepat membersihkan sepatu. Banyak bagian sepatu yang tentu tidak bershabat dengan mesin pencucian yang akhirnya sepatu menjadi rusak. Terlebih bila Anda menambahkan detergen yang sifatnya berbeda degan sabun cuci sepatu. Liniear alkil benzene sulfonat merupakan senyawa surfaktan anionik yang banyak digunakan dalam detergen dengan konsentrasi berkisar antara 22–30%. Bahan inilah penyebab rasa panas ketika detergen dicampur dengan air. Linier alkil benzene sulfonat ini akan menghasilkan reaksi eksoterm ketika bertemu air. Jadi rasanya tidak pantas bila Anda menggunakan detergen sebagai bahan utama membersihkan sepatu.

Diatas adalah cara terbaik merawat sepatu putih. Memang membutuhkan cara khusus untuk merawat sepatu dengan warna putih. Terlebih bila materialnya adalah kanvas. Semoga bermanfaat untuk Anda yang suka mengoleksi sepatu putih

Postingan terbaru