Jakarta, Shoes and Care - Untuk menjadi salah satu sepatu most wanted di dunia ternyata Air Jordan memiliki beberapa fakta unik dibalik perjalanannya. Selama 38 tahun Air Jordan bertahan dan berhasil menjadi sepatu yang didambakan oleh banyak orang. Tidak sedikit orang yang mengoleksi sepatu satu ini.
Berikut adalah 3 fakta unik sejarah Air Jordan bersumber pada https://www-23jordan-com :
-
Air Jordan I
Ternyata Air Jordan I yang merupakan sneaker legenda yang dirancang oleh Peter Moore, Tinker Hatfield, dan Bruce Kilgore pada tahun 1984 dengan warna merah dan hitam ini pernah dilarang oleh NBA.
Alasan NBA melarang penggunaan sepatu ini bukanlah tanpa alasan. Di kutip dari https://www.sportingnews.com/ pada tahun 1984 NBA memiliki peraturan yang secara spesifik mengatur terkait pemakaian sepatu bagi para pemain. Seorang pemain harus menggunakan sepatu yang sama dengan rekan satu timnya dan warna sepatu mereka harus 51% berwarna putih. Sedangkan sneaker merah dan hitam yang kemudian Jordan sebut sebagai “devil’s color” itu terlihat oleh Komisioner NBA saat itu David Stern. Karena telah dilanggarnya beberapa peraturan NBA terkait dengan sepatu tersebut, maka Pejabat Executive NBA Russ Granik yang saat itu bertindak sebagai Wakil Presiden NBA langsung mengirimkan surat teguran keras kepada Wakil Presiden Nike yaitu Rob Strasser yang menjelaskan bahwa Jordan tidak akan diizinkan memakai sneaker itu lagi di lapangan. Jika kalian penasaran seperti apa sepatunya kalian dapat melihatnya di https://youtu.be/f5QbV-wnhtY .
Kemudian Nike merilis “a red and white colorway” atau desain dengan warna merah dan putih yang tentunya diperbolehkan untuk digunakan oleh peraturan NBA. Dan Nike berhasil menjual lebih dari $100 juta dollar dari Air Jordan I dalam waktu 12 bulan pertama.
-
Kisah di Balik Logo “Jumpman”
Pada saat Air Jordan III dirilis pada tahun 1988. Tinker Hatfield merupakan pahlawan bagi Nike karena pada saat itu Nike hampir saja kehilangan Micahel Jordan karena beliau telah bersiap meninggalkan Nike setelah kontraknya telah habis. Desain “Jumpman” yang dibuat oleh Tinker Hatfield berhasil membuat Michael Jordan tetap bersama Nike. Air Jordan III menjadi sepatu pertama yang menggunakan logo “Jumpman”.
-
Sepatu Terakhir yang Dikenakan Jordan Sebagai Pemain NBA
Air Jordan XVIII yang dirilis pada tahun 2003 ini dirancang oleh Tate Kuerbis. Sepatu ini dikemas oleh Nike satu paket dengan sebuah handuk. Sepatu ini merupakan sepatu terakhir yang digunakan Michael Jordan sebagai pemain NBA selama musim terakhirnya bersama Washington Wizards. Mereka pun merilis satu iklan terbaik dengan judul “What is love” yang jika kalian penggemar Michael Jordan harus menontonnya, berikut linknya https://youtu.be/owY34aRiBNU .
Hingga saat ini Air Jordan selalu merilis versi retro untuk memberi penggemar perasaan nostalgia saat mengenakan sepasang Air Jordan dan mengingat kalimat “be like mike”. Bagi kalian yang memiliki koleksi Air Jordan yuk rawat sepatu kalian dan percayakan sepatu kesayangan kalian di Shoes And Care