Jakarta, Shoes and Care - Bagi kebanyakan orang saat ini sepatu merupakan salah satu item fashion yang penting dan berharga. Karena untuk sebagian orang sebuah sepatu memiliki cerita perjuangannya sendiri tentang bagaimana mendapatkannya, sehingga sangat dijaga dan dirawat agar dapat berumur panjang. Tidak hanya itu, terkadang sebuah sepatu memiliki kenangan khusus bagi pemiliknya, jadi secara nilai sepatu tersebut tidak dapat dinilai dengan uang.
Banyaknya jasa pencucian sepatu dengan berbagai merek terlihat ada di sekitar kita. Namun ternyata tidak semua dapat bertanggung jawab atau bersikap profesional. Maka jika kita ingin mempercayakan sepatu kesayangan kita pada sebuah jasa cuci sepatu, jasa cuci sepatu tersebut haruslah yang sudah terpercaya.
Berikut 5 keuntungan menggunakan jasa cuci sepatu terpercaya :
-
Sepatu Dapat Terjaga Kondisinya
Tentunya setiap konsumen memiliki harapan agar sepatu yang mereka percayakan pada pihak jasa cuci sepatu, dapat terjaga kondisinya sesuai dengan keadaan awal sewaktu mereka menaruhnya. Pada tempat jasa yang terpercaya mereka akan menjaga sepatu konsumen dengan serius baik dari tepat penyimpanan awal sebelum diservice, pada saat dilakukan perawatan hingga pada waktu selesai menjalani perawatan dan diambil kembali oleh konsumen. Sehingga tidak akan terjadi sepatu yang menjalani perawatan kembali ke tangan konsumen dengan keadaan yang lebih buruk dari sewaktu diterima oleh jasa cuci sepatu.
-
Sepatu Dapat Bertahan Lebih Lama
Pada tempat jasa cuci sepatu yang terpercaya, mereka akan menggunakan bahan-bahan pembersih sepatu berkualitas yang memang khusus diperuntukkan bagi sepatu serta berdasarkan masing-masing bahan sepatu itu sendiri. Begitu juga dengan peralatan-peralatan berkualitas yang mereka gunakan memang khusus dipergunakan untuk sepatu. Sehingga sepatu yang kita percayakan kepada mereka untuk dicuci atau perawatan sudah pasti dapat bertahan lebih lama. Karena pihak jasa tersebut pasti akan memberikan saran terbaik yang disesuaikan dengan kondisi sepatu kalian.
-
Sepatu Dapat Diperlakukan Dengan Profesional
Jasa cuci sepatu yang terpercaya tentunya telah memiliki standar operation prosedur dalam menangani sebuah sepatu. Baik dari tata cara penyimpanan sepatu (pada ruang dengan suhu dan tata cahaya seperti apa), bagaimana teknik dan tata cara cuci sepatu, hingga bagaimana cara menyimpan sepatu hingga waktunya diserahkan kembali kepada konsumen. Jadi semua cara memperlakukan sepatu telah terukur dan terjaga dengan baik.
-
Sepatu Dapat Digaransi
Pada jasa cuci sepatu yang ternama, memberikan garansi seharga dengan sepatu yang kalian miliki merupakan bentuk komitmen dari mereka dalam menjaga kualitas dan citra dari jasa pelayanan cuci sepatu yang mereka tawarkan. Hal tersebut menjadi salah satu cara mereka melakukan kontrol pada hasil cuci sepatu yang mereka lakukan. Jika ada oknum teknisi yang melakukan kesalahan dalam tata laksana cuci sepatu konsumen, maka mereka bertanggung jawab atas kerugian konsumen atas sepatunya. Ada jasa cuci sepatu yang akan memberikan garansi seperti menggantikan sepatu yang rusak dengan sepatu yang sama persis dengan sepatu yang rusak atau memberikan garansi dengan menggantinya dalam bentuk uang sesuai dengan harga sepatu yang rusak berdasarkan harga yang tertera pada website resmi merek sepatu tersebut.
-
Waktu Pelayanan Yang Diberikan Sesuai Dengan Komitmen
Bagi sebagian besar konsumen, masalah waktu pelayanan merupakan hal esensi yang sangat penting. Kalian tidak perlu khawatir jika kalian memilih jasa sepatu yang ternama, maka mereka akan selesai sesuai dengan waktu yang tertera pada ketentuan yang mereka sampaikan.
Semoga dapat bermanfaat bagi kalian semua.